Harga emas dunia hari ini Rabu (28/08/2024) dibuka di angka USD 2.524,18 per troy ons setelah mengalami koreksi tipis dari harga penutupan di hari sebelumnya. Pada Selasa (27/08/2024) harga emas ditutup meroket dengan kenaikan 0,31% ke posisi USD 2.524,57 per troy ons menjadi yang tertinggi sepanjang masa.
Kenaikan ini diakibatkan oleh indeks dolar Amerika Serikat yang masih melemah dengan penurunan di angka 0,3% membuat harga emas menjadi lebih murah bagi pemegang mata uang lainnya dan lebih menarik di mata investor.
Seorang ahli strategi pasar senior, Bob Haberkorn, mengatakan bahwa penurunan dolar Amerika Serikat menjadi dorongan besar bagi harga emas karena meningkatnya permintaan pembelian di saat harganya turun.
Harga emas sudah berada di atas level psikologis USD 2.500 per troy ons dan menjadi yang terbaik sejak tahun 2020. Selain karena indeks dolar yang melemah, sentimen pasar yang optimis terhadap pemotongan suku bunga Amerika Serikat dan kekhawatiran akan konflik geopolitik di Timur Tengah menjadi faktor pendorong lainnya.
Harga Emas Hari Ini di Indonesia
Berbeda dengan harga emas dunia yang kembali menguat mencetak rekor tertingginya, harga emas di Indonesia hari ini justru mengalami penurunan. Tercatat pada Rabu (28/08/2024) harga beli emas Antam di Indonesia turun sebesar Rp 10.000 dari yang sebelumnya Rp 1.420.000 per gram menjadi Rp 1.410.000 per gram.
Penurunan harga ini menjadi yang pertama kali sejak akhir pekan lalu setelah harga emas tidak mengalami perubahan atau stagnan selama empat hari berturut-turut. Sama seperti harga belinya, harga jual kembali atau buyback yang ditawarkan oleh Antam juga mengalami penurunan sebesar Rp 10.000 ke posisi Rp 1.257.000 per gram.
Pada laman Treasury harga emas hari ini Rabu (28/08/2024) juga ikut turun sebagaimana harga beli emas Antam. Penurunannya sekitar Rp 4.000 dari yang sebelumnya ditutup di angka Rp 1.298.440 per gram menjadi Rp 1.294.384 per gram pada pukul 12.00 WIB.
Harga buyback yang ditawarkan Treasury juga ikut melemah dari hari sebelumnya yang terpantau berada di posisi Rp 1.253.712 per gram saat ini menjadi Rp 1.241.916 per gram.
Prediksi Harga Emas Mendatang
Saat ini pasar emas sedang menanti rilisan data inflasi PCE yang diperkirakan akan memberikan gambaran terkait besarnya pemotongan suku bunga yang akan dilakukan oleh The Fed pada bulan September mendatang.
Jim Wyckoff, selaku analis pasar senior di Kitco juga menyatakan jika data inflasi memanas maka bisa berpotensi mempengaruhi keputusan The Fed ke depan meski sudah dipastikan bahwa akan ada pemotongan suku bunga. Pasar memprediksi inflasi inti PCE akan menyentuh level 2,1% sedikit berada di atas target The Fed.
Berdasarkan analisis CME Fedwatch kemungkinan pemotongan suku bunga oleh The Fed sebesar 25 bps berada di angka 63,5%. Sedangkan untuk nominal pemotongan yang lebih besar yaitu 50 bps kemungkinannya berada di angka 36,5%.
Secara teknikal posisi harga emas saat ini berdasarkan Relative Strength Index (RSI) yang sebesar 63,40 RSI dan sudah berada di atas 50 artinya emas berada di zona bullish. Namun indikator Stochastic RSI menunjukkan angka 80,68 sedikit berada di atas angka 80 menandakan bahwa emas sudah mulai memasuki fase jenuh.
Saatnya Investasi Emas, Mulai dari Rp 5.000-an Aja
Naik turunnya harga emas harian tidak perlu Sobat khawatirkan. Secara akumulatif harga emas pasti akan mengalami kenaikan setiap tahunnya. Idealnya emas memang digunakan untuk investasi jangka menengah dan jangka panjang.
Jadi gak perlu ragu untuk mulai investasi emas.Sekarang, Sobat bisa membeli emas dengan mudah dan murah, mulai dari Rp 5 ribu di Treasury!
Treasury merupakan pedagang emas fisik digital pertama yang berlisensi BAPPEBTI. Transaksi digital terjamin aman karena telah terdaftar di KOMINFO dan berpartner dengan ICH untuk menjamin keamanan transaksi pengguna.
Treasury juga merupakan anggota dari ICDX yaitu lembaga kliring serta bursa berjangka yang diawasi oleh BAPPEBTI. Jadi Sobat gak perlu khawatir dengan legalitas dan keamanan berinvestasi emas di Treasury.
Tidak hanya itu. Terdapat berbagai fitur menarik Treasury seperti Jamimas (pinjaman emas), Panen Emas dengan bunga mencapai 9% p.a, GRATIS simpan dan transfer emas, serta masih banyak promo dan hadiah spesial lainnya.
Meski menabung emas secara digital, Sobat tetap bisa kok mencetak tabungan emasmu menjadi emas fisik, koin, atau perhiasan karena Treasury juga bekerja sama dengan PT. Antam dan UBS.
Tunggu apalagi? Mulai investasi emasmu sekarang untuk finansial yang lebih baik di masa kini dan masa depan!